30 C
Semarang
, 4 December 2024
spot_img

Gelar Kejurprov dan Liga Pelajar, KONI Jateng Apresiasi Hapkido Jateng

Semarang, Jatengnews.id –  KONI Jateng mengapresiasi Pengprov Hapkido Indonesia (HI) Jateng ketika menggelar Kejurprov dan Liga Pelajar di Klaten 8-9 Juni 2024 lalu.

Kejuaraan 2024 yang diikuti sebanyak 181 atlet, 26 official dari 12 kota /kabupaten di Jateng ini sebagai wujud pembinaan atlet muda serta regenerasi cabor Hapkido berjalan dengan baik.

Kepala Bidang Sport Tourism KONI Jateng Irwan Priyanto Cahyono mengatakan, hal terpenting lain yang  selain membina atlet senior adalah bagaimana regenerasi terus berjalan.

Baca juga: KONI Jateng Sebut Kempo Jateng Berpeluang Dapatkan Emas di PON Aceh Sumut

”Dengan Liga Pelajar ini, perkembangan atlet muda bisa terpantau dengan baik. KONI melihat komitmen tinggi dari Pengprov HI Jateng melakukan ini (regenerasi),” kata Irwan Selasa (11/6/2024).

”Tim Hapkido Jateng PON XXI sudah uji coba dengan 8 provinsi, berarti pembinaan bagus, regenerasi bagus. Oktober nanti akan ada kejuaraan lagi, untuk penjaringan bibit baru,’’ kata Irwan.

Hapkido Jateng ditargetkan meraih 3 emas di PON Aceh-Sumut, meski diprediksi bisa meraih 5 emas. Jateng mendapatkan kuota 19 atlet dan pelatih di PON XXI Aceh Sumut

Sebagai cabang baru, Hapkido menunjukkan perkembangan yang bagus, dan masuk lini satu atlet berprestasi. Hapkido diharapkan mendukung upaya Jateng naik ke rangking 4 PON.

Sementara itu, Ketua Hapkido Jateng Goerge Lunarso mengapresiasi Pengurus Hapkido Klaten yang aktif menggelar kegiatan dan melakukan pembinaan atlet berprestasi.

‘’Tadi Ketua Panitia berterima kasih ditunjuk sebagai tuan rumah, padahal Klaten justru yang mengajukan diri. Sikap proaktif ini luar biasa,’’ kata George Lunarso.

Menurutnya, Kejurda IV merupakan Kejurda yang penyelenggaraannya paling rapi. Terus ada peningkatkan dalam pelaksanaan, sejak Kejurda I.

‘’Klaten timnya kompak. Biasanya kalau ada kejurda sering ada permintaan nasehat dan pendapat. Tapi ini sepi. Saya bingung, jalan apa nggak, ternyata berjalan dengan aman dan beres, saya lega,’’ ujar dia.

Baca juga: Tinjau Pelatda, KONI Jateng Yakin Judo Bisa Sumbangkan Emas di PON Aceh Sumut

Qorby Haqqul Adam mengatakan, Dinas sangat mendukung Kejurda IV karena sangat positif untuk pembinaan Hapkido. Tujuan jangka pendeknya, hapkido semakin dikenal di 35 Kabupaten/kota di Jateng.

‘’Ke depan, kegiatan ini harus dilaksanakan secara kontinyu dengan melibatkan berbagai pihak dan sponsor, jadi tak hanya mengandalkan Dinas. Ketua Pengprov bisa memandu pelaksanaannya,’’ tegasnya.

Saat ini, Hapkido Jateng yang berada di lini kedua ditargetkan meraih 2 emas di PON Aceh, ke depan diharapkan Hapkido menjadi cabang olahraga yang potensial.(02)

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN