27 C
Semarang
, 22 November 2024
spot_img

Sebanyak 14 Tim Bertarung di Kompetisi Bolavoli Proliga 2024

Yogyakarta, Jatengnews.id – Sebanyak 14 tim yang terdiri dari tujuh tim putra dan tujuh tim putri akan bertarung di kompetisi bolavoli Proliga 2024.

Ketujuh tim putra bolavoli yang bersaing di Proliga 2024 ini yakni Jakarta LavAni Allobank Electric, Jakarta Bhayangkara Presisi, Jakarta STIN BIN, Jakarta Pertamina Pertamax, Palembang Bank SumselBabel, Kudus Sukun Badak, dan tim pendatang baru Jakarta Garuda Jaya.

Baca juga: CEO PSIS Semarang Tepati Janji Bonus Rp300 Juta ke Pemain

Sedangkan tujuh tim putri terdiri dari Bandung Bank bjb Tandamata, Jakarta Pertamina Enduro, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, Jakarta BIN, Jakarta Popsivo Polwan, Jakarta Electric PLN, dan pendatang baru, Jakarta Livin Mandiri.

Nantinya 14 tim yang bersaing di Proliga 2024 ini akan bertarung di sembilan kota, yakni Yogyakarta, Semarang, Palembang untuk babak reguler 1 (25 April – 12 Mei 2024). Selanjutnya, di Gresik untuk babak regular 1 dan 2 (16-19 Mei 2024), kemudian berlanjut di Bandung, Malang, dan Pontianak untuk babak reguler 2 (6-23 Juni 2024). Sedangkan di Kediri dan Solo untuk Final Four (4-14 Juli 2024), dan ditutup di Yogyakarta sebagai laga grandfinal (20-21 Juli 2024).

Sebagai laga pembuka, juara bertahan Jakarta LavAni Allobank Electric, yang juga sebagai tuan rumah, akan menjajal tim pendatang baru Jakarta Garuda Jaya, Kamis (25/4/2024), di GOR Amongrogo Yogyakarta.

Manajer LavAni, Ossy Dermawan mengatakan tak akan menganggap remeh semua lawannya, meski Garuda Jaya terdiri dari pemain-pemain muda.

“Kita menganggap semua tim berat. Termasuk Garuda Jaya.  Mau tidak mau, suka tidak suka, sebagai juara bertahan tentunya kita ingin meraih kembali juara tahun ini. Makanya, kami mempersiapkan diri dengan sungguh-sungguh,” kata Ossy.

Seperti diketahui tim putra LaVani yang merupakan milik Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono ini dua tahun berturut-turut juara Proliga 2022 dan 2023.

Baca juga: Pasca Menang atas Rans Nusantara, CEO PSIS Berikan Bonus Besar

Direktur Proliga, Hanny S. Surkatty berharap laga pada seri pertama ini akan berlangsung menarik dan seru.

“Semua tim masih mencoba-coba kekuatan masing-masing. Mudah-mudahan berjalan lancar,” harap Hanny.

Selain itu, menurut Hanny, Proliga tahun ini akan berjalan seru, karena banyak pemain asingnya yang mumpuni. Seluruh laga Proliga 2024 ini nantinya akan disiarkan secara langsung di Moji TV dan Vidio.com, serta Voli TV di Nex Parabola.(02)

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN