29 C
Semarang
, 25 December 2024
spot_img

Hujan Deras di Ngargoyoso, Tebing Tiga Meter Longsor

Karanganyar, Jatengnews.id – Hujan deras dengan intensitas tinggi yang terjadi di Kecamatan Ngargoyoso dan sekitarnya pada hari Kamis (18/4/2024) menyebabkan tebing setinggi 3 meter longsor.

Material longsor menimpa bagian dapur dan kamar mandi milik Partinem ( 41) warga Dusun Puton, Desa Kemuning Kecamatan Ngargoyoso Karanganyar.

Baca juga: Kronologi Kapir Parwoto Tertimpa Tanah Longsor di Wonosobo

Kepala pelaksana harian (Kalakhar) BPBD Karanganyar Hendro Prayitno Jumat (19/4/2024) menyampaikan, tebing longsor tersebut merupakan milik warga sekitar.

“Sebelumnya turun hujan deras dengan intensitas tinggi. Tebing tanah milik salah satu warga longsor dan menimpa dapur dan kamar mandi milik Partinem,”ujarnya.

Hendro menuturkan, saat ini BPBD, TNI, Polri para relawan serta masyarakat sekitar telah membersihkan material longsor yang menimpa rumah korban.

Baca juga: Penanganan Longsor di Sendangmulyo Semarang Diminta Detail dan Komprehensif

“Kami juga telah memberikan bantuan sembako tanggap darurat bencana kepada korban,”terangnya.

Hendro mengimbau kepada masyarakat yang berada di lokasi rawan bencana untuk tetap hati-hati. Terutama yang berada di kawasan perbukitan. (Iwan-02).

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN