Kendal, Jatengnews.id – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Fatayat NU Limbangan Kabupaten Kendal membagikan takjil gratis kepada pengguna jalan yang melintas di depan pasar Limbangan Kendal pada Minggu (16/03/2025).
Acara pembagian takjil dari PAC Fatayat NU dimulai pukul 16.00 WIB dan ratusan paket takjil yang disiapkan habis dalam kurang dari 15 menit.
Baca juga : KKN UIN Walisongo Kolaborasi Bersama Fatayat NU, PKK, Desa Karangtengah Adakan Santunan Anak Yatim
Ketua PAC Fatayat NU Limbangan Siti Sofiyah menjelaskan, kegiatan ini merupakan progam baru di bidang sosial dan budaya Fatayat NU Limbangan. Kegiatan ini baru satu titik di kecamatan Limbangan Kendal. Nantinya akan ditambah beberapa titik lokasi pembagian takjil tersebut.
“Kegiatan ini adalah kegiatan perdana dari program bidang sosial dan budaya, kebetulan di bulan ramadhan kami berinisiatif untuk menggelar bagi takjil gratis. Disamping itu kegiatan ini juga sebagai ajang membangun kebersamaan antar anggota Fatayat NU Limbangan. Antusias masyarakat Limbangan sangat tinggi terbukti ratusan paket takjil habis dibagikan pengguna jalan kurang dari 15 menit,” jelasnya.
Siti berharap nantinya kegiatan ini menjadi kegiatan rutin tiap tahun di bulan ramadan dan kita juga akan menambah titik lokasi pembagian takjil tersebut.
Semoga momen ini bisa bermanfaat bagi masyarakat Limbangan dan bisa memotivasi anggota kami supaya tetap menjaga kebersamaan dan persaudaraan antar anggota.
“Harapannya kegiatan bagi takjil ini akan menjadi agenda rutin setiap tahun di bulan ramadhan, dan nantinya kita juga akan menambah lebih banyak lagi paket takjil tersebut. Dan juga akan menambah titik lokasi pembagian takjil ini,” tuturnya.
Salah satu anggota dari PAC Fatayat NU Limbangan Turiyah mengatakan, pembagian takjil ini merupakan bentuk kepedulian kepada umat muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa. Dan juga sebagai momen mempererat silaturahmi antar anggota.
“Bagi takjil ini merupakan wujud kepedulian umat muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa. Semoga bermanfaat bagi masyarakat sekitar Limbangan,” ujarnya.
Salah satu pengendara sepeda motor Putri mengatakan, bahwa dia berterimakasih karena sudah diberi takjil gratis. Ini sangat bermanfaat bagi pengguna jalan yang melintas, apalagi bagi pekerja yang masuk di hari minggu bisa untuk berbuka puasa.
Baca juga : Selama Januari-Juli 2024 Terjadi 21 Kasus Kekerasan Terhadap Anak
“Saya bersyukur dan berterimakasih sudah diberikan takjil gratis untuk berbuka puasa apalagi seperti saya masuk kerja di hari minggu,” imbuhnya. (Arif-03)