Semarang, Jatengnews.id – Cuaca Jawa Tengah di sebelas kabupaten masih berpotensi hujan sedang hingga lebat pada dini hari ini, Jumat (07/03/2025).
Dikutip dari laman resmi BMKG peringatan dini cuaca Jawa Tengah masih berpotensi terjadi hujan sedang-lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang.
Baca juga : Cuaca Jateng Diprediksi Hujan Lebat 22 Februari 2025
BMKG menyebutkan, kondisi ini diperkirakan dapat meluas pada 20 wilayah lainnya di Jateng.
Cuaca ekstrem diprediksi akan terjadi di Purworejo, Wonosobo, Magelang, Boyolali, Klaten, Wonogiri, Sragen, Grobogan, Blora, Pati, Jepara.
Dapat meluas ke wilayah Karanganyar, Rembang, Kudus, Demak, Temanggung, Batang, Kendal, Pekalongan, Pemalang, Tegal, Brebes, Semarang.
Baca juga : Waspada Cuaca Jawa Tengah Hujan dan Angin Kencang 6 Januari 2025
BMKG memperingatkan waspada bencana hidrometrologi seperti banjir tanah longsor dan angin putting beliung. (03)