Jakarta, Jatengnews.id – Nawal Arafah Yasin resmi menjabat sebagai Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Jawa Tengah periode 2025-2030.
Nawal Arafah Yasin resmi Ketua Dekranasda Jateng usai dilantik oleh Ketua Umum Dekranas Selvi Gibran Rakabuming di Istana Wakil Presiden Senin (3/3/2025).
Baca juga: Produk Dekranasda Jateng Banyak Diminati dan Diserbu Pembeli
Nawal Arafah Yasin menuturkan, pihaknya akan segera melakukan pelantikan Ketua Dekranasda Kabupaten/ kota sekaligus para pengurusnya.
“Setelah pelantikan ini, kita akan melantik pengurus Dekranasda, serta Ketua-Ketua Dekranasda di kabupaten/kota se – Jawa Tengah,” tutur Nawal usai acara pelantikan.
Ia mengaku, sejumlah program sudah disusun untuk membina para pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) di wilayahnya, supaya lebih berkembang dan berdaya saing.
Program yang sudah dirancang antara lain digitalisasi UMKM, mendorong tumbuhnya UMKM yang sustainable, dan mewujudkan ekonomi hijau.
Selain itu, Dekranasda juga perlu melakukan kolaborasi dengan dunia industri dan akademisi untuk pengembangan produk-produk yang dihasilkan oleh pelaku UMKM.
Baca juga: Ketua TP PKK Jateng Nawal Arafah Yasin Melantik Ketua PKK Kabupaten/Kota
“Kemudian yang tidak kalah penting lagi, kita juga harus menyiapkan akses promosi yang lebih luas. Bukan hanya di Jawa Tengah saja, tapi harapannya sampai kancal global,” tutur istri dari Wakil Gubernur Jateng, Taj Yasin ini.
Dekranasda diharapkan menjadi satu wadah bagi pengembangan potensi pengrajin daerah, agar bisa berdaya saing, baik di tingkat nasional ataupun internasional. (02)