31 C
Semarang
, 2 April 2025
spot_img

Puluhan Siswa SD Negeri 3 Pojok Ikuti Imunisasi

Karanganyar, Jatengnews.id – Sebanyak 52 pelajar SD 3 Pojok, Kecamatan Mojogedang Kabupaten Karanganyar mengikuti imunisasi di sekolah setempat, Jumat (15/11/2024).

Pelajar yang mengikuti imunisasi, merupakan siswa kelas I, II dan V. Para pelajar ini, mengikuti imunisasi kekebalan tubuh terhadap penyakit tetanus dan difteri.

Baca juga : Dewan Apresiasi Kinerja Pemkab Karanganyar

Sedangkan untuk siswa kelas VI khusus puteri, mendapatkan imunisasi untuk kekebalan penyakit kanker rahim. Pelaksanaan imunisasi,  bekerjasama dengan Puskesmas Mojogedang.

“Kami sangat mengapresiasi kolaborasi antara Puskesmas dan sekolah dalam pelaksanaan imunisasi ini. Selain melindungi anak-anak, kegiatan ini turut mendukung program pemerintah untuk meningkatkan cakupan imunisasi di daerah kami,”ujar Kepala sekolah SD Negeri 3 Pojok, Siti Khotijah.

Selain itu, lanjut Siti, orang tua siswa diberikan informasi mengenai pentingnya imunisasi untuk mencegah penyakit menular serta prosedur yang dilakukan selama proses vaksinasi.

Dengan mengikuti vaksinasi di sekolah, kata Siti, orang tua, tidak perlu membawa anak mereka ke fasiltas kesehatan.

Baca juga : Indahnya Pesona Alam Air Terjun Jumog di Karanganyar

“Melalui imunisasi  ini, diharapkan anak-anak dapat terhindar dari penyakit yang membahayakan kesehatan mereka. Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya vaksinasi dalam melindungi generasi muda dari berbagai penyakit,”pungkasnya. (Iwan-03)

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN