Beranda Daerah Peringatan Dini Cuaca Ekstrem di 19 Wilayah Jawa Tengah

Peringatan Dini Cuaca Ekstrem di 19 Wilayah Jawa Tengah

Cuaca ekstrem. (Foto : Pixabay)

Semarang, Jatengnews.id – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) peringatkan cuaca ekstrem di 19 wilayah Jawa Tengah, Senin (21/04/2025).

Prakirawan BMKG Stasiun Meteorologi Ahmad Yani Semarang Ferry Oktarisa menjelaskan bahwa waspada ancaman bencana hidrometeorologi dan rob di Pantura Jawa Tengah.

Baca juga : Jelang Idul Fitri Ketua DPRD Jateng Sumanto Minta Pemerintah Jamin Stok Ketersediaan Bahan Pokok

“Cuaca ekstrem di Jawa Tengah adalah Boyolali, Klaten, Sukoharjo, Wonogiri, Grobogan, Blora, Rembang, Pati, Kudus, Jepara, Demak, Ungaran, Batang, Slawi, Brebes, Salatiga, Pekalongan, Majenang, dan Ambarawa,” katanya.

Adapun, daerah-daerah yang berpeluang diguyur hujan ringan-sedang adalah Cilacap, Purbalingga, Mungkid, Karanganyar, Temanggung, Kendal, Kajen, Pemalang, Tegal, dan Bumiayu. Daerah lainnya di Jawa Tengah akan diguyur hujan ringan.

Sementara itu, Prakirawan BMKG Stasiun Maritim Tanjung Emas Semarang Retna Swasti Karini mengatakan bahwa ada potensi banjir rob di pesisir Jawa Tengah.

Baca juga : Pantai Glagah Wangi Demak, Menikmati Sunset Hingga Serunya Spot Foto dan Naik Perahu

“Rob dengan ketinggian 1,1 meter akan berlangsung di perairan utara Jawa Tengah pada pukul 14.00-17.00 WIB, sehingga sejumlah wilayah Pantura Jawa Tengah berpotensi bencana banjir rob,” katanya. (03)

Exit mobile version