Karanganyar, Jatengnews.id – Pemkab Karanganyar melalui Dispertan PP, menggencarkan sosialisasi gerakan makan ikan kepada masyarakat, di Desa Kedungjeruk, Kecamatan Mojogedang, Karanganyar, Kamis (17/4/2025).
Sosialisasi dihadiri Wakil Bupati Karanganyar Edhe Eliana beserta istri, Tim Penggerak PKK, Kader Posyandu serta perwakilan masyarakat sekitar.
Baca juga: Pemkab Karanganyar Gelar Mudik Gratis Lebaran 2025
Wakil Bupati Karanganyar, Adhe Eliana mengatakan, sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, terutama orang tua, tentang pentingnya konsumsi ikan sebagai sumber protein untuk mendukung tumbuh kembang anak dan mencegah stunting.
Melalui kegiatan ini, pemerintah berharap masyarakat dapat memahami manfaat gizi dari ikan dan mulai mengintegrasikan olahan ikan dalam menu makanan sehari-hari.
“Kegiatan ini diharapkan menjadi langkah konkret dalam menekan angka stunting di Karanganyar, dengan mengenalkan berbagai olahan berbahan dasar ikan kepada anak-anak.Sosialisasi gerakan makan ikan ini, sangat erat kaitannya dengan program makan bergizi gratis yang menjadi prioritas daerah,”ujarnya.
Wakil Bupati berharap ke depan anak Karanganyar tumbuh menjadi generasi yang sehat dan cerdas.
“Saya ingin anak-anak kita sehat semua. Harapannya, ke depan anak-anak kita tumbuh menjadi generasi yang besar, kuat, dan sehat. Kegiatan seperti ini harus terus dilakukan untuk menciptakan kesetaraan gizi di tengah masyarakat,”terangnya.
Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dispertan PP Karanganyar, Yopi Ekojati Wibowo menambahkan, selain edukasi manfaat konsumsi ikan, kegiatan juga diisi dengan pemberian benih ikan air tawar sebanyak 4000 bibit ikan yang dibagikan ke 13 pengurus PKK Desa di Kecamatan Mojogedang.
Baca juga: Pemkab Karanganyar Bebaskan PBB Warga Kurang Mampu
Dikatakan Yopi, pembagian bibit sebagai bentuk pelestarian dan peningkatan sumber daya perikanan lokal.
Pemkab Karanganyar berharap setiap desa nantinya dapat mendeklarasikan diri sebagai desa bebas stunting sekaligus desa dengan ketahanan pangan yang tinggi melalui gerakan yang berkelanjutan. ‘’ Salah satunya gerakan gemar makan ikan sebagai upaya membentuk pola makan sehat masyarakat,”pungkasnys. (Adv-02).