Semarang, Jatengnews.id – Aston Inn Pandanaran Semarang mempersembahkan hidangan spesial Fried Rice Bowl Series.
Executive Chef Ganjar Trisaputra Aston Inn Pandanaran Semarang menjelaskan nasi goreng merupakan sebuah hidangan yang sangat populer di Indonesia.
Baca juga : Keseruan Imlek Dinner di Aston Inn Pandanaran Semarang
“Nasi goreng spesial melalui Fried Rice Bowl Series terdiri dari empat pilihan menu: Nasi Goreng Seafood, Nasi Goreng Charsiu, Nasi Goreng Babat, dan Nasi Goreng Bumbu Sate. Nasi Goreng Babat menjadi andalan khas lokal Semarang, yang diangkat untuk memperkenalkan cita rasa daerah kepada tamu dari luar kota,” katanya melalui siaran pers, Jumat (18/04/2025).
Selain hidangan Fried Rice Bowl Series, tim F&B Aston Inn Pandanaran Semarang juga menghadirkan kreasi minuman lokal yang menyegarkan: Es Tropikal Setup, Es Kolak Pisang, dan Es Klepon.
“Ketiga pilihan ini terinspirasi dari cita rasa tradisional yang sangat akrab di masyarakat, dan dikreasikan menjadi sajian minuman yang segar dan inovatif,” imbuhnya.
Sementara itu, General Manager Aston Inn Pandanaran Semarang Ibnoe Ichwan Chambali menuturkan Aston Inn Pandanaran dengan bangga mempersembahkan hidangan yang sangat populer dan mendunia, yaitu Fried Rice Bowl Series.
Baca juga : Aston Inn Pandanaran Semarang Gelar Beauty Class Gathering
“Serta kreasi minuman bertema Cita Rasa Lokal. Tim F&B kami akan terus berinovasi dengan mengangkat hidangan lokal yang populer agar dapat dinikmati dalam sentuhan cita rasa hotel bintang empat,” katanya. (03)