Semarang, Jatengnews.id – Kapal pesiar internasional, MS. SEVEN SEAS VOYAGER sandar di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Selasa (15/04/2025).
Branch Manager PT Pelindo Multi Terminal Branch Tanjung Emas Hardianto menjelaskan bahwa kapal ini membawa 625 penumpang dan 451 kru, dengan rute sebelumnya dari Tanjung Perak, Surabaya sebelum melanjutkan perjalanan ke Singapura.
Baca juga : Pelabuhan Tanjung Emas Kembali Terima Kunjungan Kapal Pesiar Internasional
Sebagai bentuk penyambutan, PT Pelindo Multi Terminal Branch Tanjung Emas menggelar pertunjukan budaya, termasuk Tari Merak, Tari Gambyong Pangkur, dan Tari Bambangan Cakil.
Ia menjelaskan edatangan kapal ini juga menjadi kesempatan bagi pelaku usaha lokal untuk memasarkan produk khas daerah kepada wisatawan mancanegara.
Setelah turun, para wisatawan akan menikmati perjalanan wisata ke berbagai destinasi ikonik di Jawa Tengah dengan menggunakan layanan tur dari Bahari Eka Nusantara. Mereka akan mengunjungi beberapa lokasi, seperti Kota Semarang, Gedung Songo, Borobudur, dan tempat lainnya.
Kapal pesiar ini rencananya akan meninggalkan Pelabuhan Tanjung Emas Semarang pada 15 April 2025 pukul 17.00 WIB.
Baca juga : Kapal Pesiar MS Azamara Onward Sandar di Pelabuhan Tanjung Emas
“Kehadiran kapal pesiar ini menjadi bukti bahwa Pelabuhan Tanjung Emas Semarang semakin menjadi destinasi unggulan bagi wisatawan internasional,” imbuhnya. (03)