
Karanganyar, Jatengnews.id – Komandan Komando Distrik Militer (Kodim) 0727 Karanganyar resmi berganti.
Pejabat lama Letkol Inf Andri Armi Ardhitama, digantikan pejabat baru, Letkol Kav Dhanang Prasetyo yang sebelumnya sebagai Komandan Detasemen Kaveleri Berkuda, Lembang Bandung.
Baca juga: Bupati Karanganyar Batal Ikut Orientasi Kepemimpinan
Sedangkan pejabat lama, Letkol Inf Andri Armi Ardhitama, mengemban tugas baru sebagai Waasren Kodam/ IV Diponegoro.
Acara pisah sambut pejabat lama dan pejabat baru tersebut, digelar di Pendopo Rumah Dinas Bupati Karanganyar, Minggu (13/4/2025).
Bupati Karanganyar Rober Christanto, menyampaikan apresiasi kepada pejabat lama Komandan Kodim 0727 Karanganyar atas dedikasi dan kontribusinya selama menjabat sebagai orang nomor satu di Kodim Karanganyar.
“Selamat menjalankan tugas di tempat yang baru. Atas nama Pemkab Karanganyar, saya menyampaikan banyak terimakasih atas kerjasamanya selama bertugas di Bumi Intanpari,”katanya
Kepada pejabat baru Dandim 0727 dapat segera beradaptasi dan menjalin komunikasi yang baik dengan semua unsur di Kabupaten Karanganyar.
Baca juga: Plh Bupati Karanganyar Buka Pesta Siaga Kwarcab Pramuka Karanganyar
Serta dapat melanjutkan kerja sama yang harmonis dalam membangun Kabupaten Karanganyar yang aman dan sejahtera.
“Kita bergandengan tangan dalam membangun Kabupaten Karanganyar. Dibutuhkan sinergitas untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di Karanganyar. Dengan situasi yang aman dan kondusif, tujuan membangun Karanganyar yang lebih maju, akan tercapai,”pungkasnya.(Iwan-02).