Semarang, Jatengnews.id – Pasar Johar Semarang ramai diserbu pembeli menjelang Lebaran 2025.
Seperti yang diakui pedagang pakaian Pasar Johar, Anin, pembeli sudah mulai ramai sejak pertengahan Ramadan.
“Kalau bulan Ramadan memang beda dari hari biasa, banyak yang pada nyari baju baru,” ungkap Anin Sabtu (22/3/2025) disela melayani pembeli.
Baca juga: Bekas Relokasi Pasar Johar Akan Jadi Rumah Pemotongan Hewan
Meskipun ketika weekend pada bulan lalu juga ramai, namum menurutnya setiap bulan Ramadan ada peningkatan.
“Banyak yang beli baju buat lebaran, persiapan buat lebaran, bajunya tuh lebih laku. Lebih laris dari hari biasa,” ungkapnya.
Anin merasa, stok yang ia miliki sangat cepat habis ketika momen Ramadan karena adanya peningkatan tersebut.
“Peningkatan sekitar 80-90 persen. Memang cepat habis sih, makanya kita ngestoknya juga banyak beda dari hari-hari biasanya seperti itu,” jelasnya.
Pakaian yang banyak dicari yakni jenis karbol, brokat dan pakain-pakain impor yang tahun ini tengah trend.
Kabarnya, dari mulai model anak muda, dewasa, hingga orang tua diserbu pembeli.
Tampak seorang nenek asal Kedungmundu, Kota Semarang, bernama Karimah (55) tengah sibuk memilih baju untuk cucunya.
Baca juga: Bapanas Lakukan Sidak Harga di Pasar Johar Temukan Harga Masih Stabil
“Iya ini lagi nyari gamis, buat cucu saya. Cucu umur 20 tahun. Yang dicari gamis warna putih untuk sholat (Idul Fitri),” akunya.
Setiap menjelang lebaran, Karimah mengaku selalu datang ke Pasar Johar untuk membeli baju lebaran.”Sering beli di Pasar Johar ini, kan harganya agak miring. Baru nyari hari ini, tadi dapat harga Rp 125 ribu, dari Rp 200 ribu,” katanya. (Kamal-02)