Demak, Jatengnews.id – PT Pupuk Indonesia (Persero) melakukan kegiatan kerja bakti dengan membersihkan asrama pesantren dan sekolah di Pondok Pesantren Roudlotul Muta’allimin Demak.
Sekretaris Perusahaan Pupuk Indonesia, Wijaya Laksana mengatakan bahwa program Sobat Aksi Ramadan ini merupakan wujud kepedulian dan upaya Perusahaan mendekatkan diri pada masyarakat.
Baca juga : Pupuk Indonesia Percepat Penebusan Pupuk Subsidi di Karanganyar
“Kami ingin hadir bersama-sama, bergotong royong di pondok pesantren ini,” ujarnya melalui siaran pers, Rabu (19/03/2025).
Dalam kegiatan ini, Pupuk Indonesia juga menyerahkan sejumlah peralatan kebersihan dan sembako kepada Ponpes Roudlotul Muta’allimin.
Pengasuh Ponpes Roudlotul Muta’allimin, Kholil menyampaikan terima kasih atas program Sobat Aksi Ramadan yang memberikan manfaat bagi santri dan santriwati.
“Kebersihan itu sebagian dari iman. Marilah kita mensucikan hati kita dengan menjaga sesuatu yang terlihat seperti program bersih-bersih ini,” ujar Kholil.
Program Sobat Aksi Ramadan ini sejalan dengan misi Asta Cita kedelapan Presiden Republik Indonesia Bapak Prabowo Subianto, yaitu mendukung harmoni sosial dan meningkatkan toleransi antarumat beragama. (03)