Karanganyar, Jatengnews.id – Putaran Liga 4 Nasional, akan bergulir pada tanggal 20 April 2025 mendatang. Persika Karanganyar salah satu dari 4 tim yang lolos mewakili Jawa Tengah ke Liga 4 Nasional, mulai melakukan berbagai persiapan.
Ditemui wartawan usai Kongres Biasa Askab PSSI Karanganyar, Sabtu (15/3/2025) petang, Ketua Persika Karanganyar, Rinto Subekti menyampaikan, pihaknya akan menambah jumlah pemain menghadapi Liga 4 Nasional mendatang.
Baca juga: Persika Karanganyar Bermain Imbang Lawan Persibat Batang
Menurut Rinto, pihaknya akan menambah 5 pemain yang akan memperkuat tim kebanggaan Karanganyar tersebut.
“Sesuai dengan regulasi PSSI, putaram Liga 4 Nasional, diperkenankan untuk menambah jumlah pemain. Kita juga telah mendatangkan pelatih fisik dan saat ini sudah memberikan materi latihan kepada para pemain,”ujarnya.
Rinto menjelaskan, kelima pemain saat ini masih dalam tahap trial (ujicoba) dengan mengikuti latihan bersama pemain Persika lain.
“Jika baik dan memenuhi kriteria, kita akan rekrut untuk bergabung bersama Persika,”ungkapnya.
Selain menambah pemain, managemen Persika juga mengajukan sebagai tuan rumah dalam putaran Liga 4 Nasional.
“Ada tiga tim yang mengajukan sebagai tuan rumah. Kita juga sudah mengajukan tuan rumah. Kita berharap bisa menjadi tuan rumah. Namun seluruhnya tergantung keputusan PSSI,”pungkasnya.
Baca juga: Persebi Boyolali Juara Liga 4 Jateng
Terpisah, Manager Persika Karanganyar, Sriyono menambahkan lima pemain yang saat ini masih dalam tahap ujicoba tersebut, untuk posisi gelandang, bek kanan, stopper dan penyerang.
“Kita berharap, penambahan pemain ini dapat menambah kekuatan Persika dalam Liga 4 Nasional nanti,”tambahnya. (Iwan-02).