Semarang, JatengNews.id– Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas PGRI Semarang (UPGRIS) Kelompok 34 terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Desa Banyubiru, khususnya di Dusun Pancuran.
Mahasiswa KKN UPGRIS kelompok 34 menggelar program pengembangan SDM dan pemasaran, yaitu membantu dua UMKM lokal, yakni Berkah Lereng Pancur milik Bu Jariah dan Kopi Pantjoer milik Mas Wawan.
Sebagai bentuk dukungan, mahasiswa KKN UPGRIS juga melakukan pendampingan tenaga kerja pada UMKM Gula Aren milik Bu Jariah di Dusun Pancuran.
Baca juga: Mahasiswa KKN UPGRIS Dampingi UMKM ‘Tetek Melek’ dengan Inovasi Varian Topping
Mahasiswa membantu meningkatkan efektivitas produksi serta mengoptimalkan strategi pemasaran agar produk gula aren dapat menjangkau pasar yang lebih luas.
Selain itu, pendampingan juga dilakukan pada Kopi Pantjoer, kopi khas dari kaki Gunung Kelir yang dikelola oleh Mas Wawan.

Mahasiswa KKN memberikan pelatihan digital marketing serta strategi branding guna meningkatkan daya jual dan daya saing produk kopi tersebut.
Di bawah koordinasi Aisya Hamidah dan Raka Danu selaku koordinator bidang kewirausahaan, KKN UPGRIS Kelompok 34 juga memberikan dukungan berupa pembuatan MMT/banner sebagai sarana promosi bagi produk-produk UMKM tersebut.
Pembuatan media promosi ini bertujuan untuk meningkatkan visibilitas produk di pasar lokal maupun nasional, sehingga dapat menarik lebih banyak konsumen dan meningkatkan kesejahteraan pelaku UMKM di Desa Banyubiru.
“Kami berharap upaya ini dapat membantu UMKM setempat untuk berkembang dan menjangkau lebih banyak konsumen, baik dari dalam maupun luar daerah,” ujar Raka Danu.
Kegiatan KKN UPGRIS di Desa Banyubiru ini diharapkan dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi masyarakat, khususnya bagi pelaku UMKM agar semakin berdaya dan mampu bersaing di pasar yang lebih luas.
Baca juga: Inovasi Ramah Lingkungan: KKN UPGRIS Gelar Pelatihan Lilin Aromaterapi dari Minyak Jelantah
Demikian informasi mengenai mahasiswa KKN UPGRIS Kelompok 34 terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung UMKM di Desa Banyubiru. Semoga bermanfaat. (07)