Beranda Daerah Bupati Kudus Pastikan Stok Sembako Aman Menjelang Idul Fitri

Bupati Kudus Pastikan Stok Sembako Aman Menjelang Idul Fitri

Bupati Kudus, Sam'ani Intakoris, bersama Wakil Bupati Kudus, Bellinda Birton, melakukan kunjungan ke Pasar Swalayan ADA dan Superindo belum lama ini. (Foto : Dok Pemprov Jateng)

Semarang, Jatengnews.idBupati Kudus Sam’ani Intakoris memastikan ketersediaan stok sembako aman menjelang Idul fitri.

Dari hasil tinjauannya di Swalayan ADA dan Superindo Bupati Kudus Sam’ani menyebutkan bahwa harga sembako masih stabil dan stok sembako dipastikan aman.

Baca juga : TP2DD Kabupaten Kudus Lakukan Perluasan Digitalisasi Belanja Daerah Lewat Komitmen Implementasi Kartu Kredit

“Stok bahan pokok aman dan mencukupi. Masyarakat tidak perlu khawatir kekurangan pasokan,” katnya dikutip, Kamis (13/03/2025).

Ia menambahkan, menanggapi isu minyak goreng yang ramai diperbincangkan publik, Sam’ani memastikan tidak ada perbedaan antara volume dengan apa yang tertera di label kemasan.

Namun, dirinya mengusulkan agar ada labelling ekstra dari pihak swalayan untuk memberikan kepastian kepada konsumen.

“Tidak ditemukan adanya perbedaan volume pada minyak goreng di sini. Namun, perlu ada informasi yang lebih jelas bagi konsumen, misalnya dengan menambahkan catatan atau label mengenai volume minyak dan harganya,” ucapnya.

Pada kesempatan itu, Bupati Sam’ani mengimbau masyarakat agar lebih cermat dan teliti dalam berbelanja.

Baca juga : Pemprov Jateng Berikan Tali Asih Penghafal Al Qur’an di Kudus

Ia juga menegaskan bahwa stok yang ada cukup untuk memenuhi kebutuhan, sehingga masyarakat jangan sampai melakukan panic buying dan menimbun barang. (03)

Exit mobile version