
Semarang, JatengNews.id– Dalam semangat berbagi dan kepedulian di bulan suci Ramadhan, Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UP3 Semarang Bersama Srikandi PLN dan Persatuan Istri Karyawan dan Karyawati (PIKK) PLN UP3 Semarang menggelar kegiatan “Berbagi Berkah Ramadhan” pada Selasa (11/03/2025).
Acara ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan serta mempererat kebersamaan melalui kegiatan sosial.
Dalam kegiatan ini, PLN menyalurkan bantuan berupa Paket Sembako Ramadhan kepada 50 penerima manfaat yang terdiri dari kaum dhuafa yang dibagi 2 lokasi yaitu di Wilayah Semarang dan Kendal.
Ibu Suci Rahayu salah satu penerima manfaat merupakan Ibu Tunggal yang kesehariannya berjualan karung goni di Pasar Karangayu menyampaikan banyak – banyak terima kasih kepada PLN, dengan adanya bantuan ini dapat sedikir meringankan beban hidupnya. Semoga PLN terus membantu kepada Masyarakat sekitar yang kurang mampu, tambahnya penuh haru.
Baca juga: PSIS Semarang Bidik Poin Lawan Persebaya
Ketua YBM PLN UP3 Semarang, Moch Arif Hidayat, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian PLN kepada masyarakat sekitar.
“Ramadhan adalah momen yang tepat untuk berbagi dan menebarkan kebaikan. Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat membantu meringankan beban saudara – saudara kita yang membutuhkan serta membawa kebahagiaan di bulan penuh berkah ini,” ujarnya.
Senada dengan itu, perwakilan Srikandi PLN UP3 Semarang, Riyanti menambahkan bahwa kegiatan ini juga menjadi wujud nyata peran perempuan PLN dalam mendukung program sosial dan kemanusiaan.
“Kami ingin menunjukkan bahwa keberadaan Srikandi PLN tidak hanya dalam peran profesional, tetapi juga dalam kepedulian terhadap masyarakat. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang luas dan menginspirasi lebih banyak pihak untuk berbagi,” ungkapnya.
PLN terus berkomitmen untuk berkontribusi dalam berbagai kegiatan sosial, khususnya di bulan Ramadhan. Melalui program seperti ini, diharapkan semakin banyak masyarakat yang merasakan kebahagiaan dan manfaat dari keberadaan PLN di tengah-tengah mereka.
Manager PLN UP3 Semarang, Suparje Wardiyono menambahkan Melalui kegiatan sosial ini, PLN UP3 Semarang ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat yang membutuhkan.
Kami berharap bantuan yang diberikan dapat meringankan beban dan memberikan manfaat nyata bagi penerima manfaat, terutama di bulan suci ini. PLN tidak hanya berkomitmen dalam menyediakan listrik yang andal, tetapi juga dalam menjalankan tanggung jawab sosial untuk mendukung kesejahteraan masyarakat. tambahnya.
Baca juga: Kapolres Karanganyar Bagikan Takjil Pengendara Motor
Demikian informasi mengenai Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UP3 Semarang Bersama Srikandi PLN dan Persatuan Istri Karyawan dan Karyawati (PIKK) PLN UP3 Semarang menggelar kegiatan “Berbagi Berkah Ramadhan” . Semoga bermanfaat. (07)