27 C
Semarang
, 10 March 2025
spot_img

Mahasiswa KKN UPGRIS Sosialisasikan Manfaat Daun Kelor melalui Pembuatan Nugget dan Pudding di Desa Platar

Jepara, JatengNews.id– Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas PGRI Semarang (UPGRIS) Kelompok 6 menggelar sosialisasi manfaat daun kelor serta pelatihan pembuatan nugget dan pudding daun kelor.

Kegiatan yang digelar mahasiswa KKN UPGRIS bersama ibu-ibu PKK ini berlangsung di Desa Platar, Kecamatan Tahunan pada Senin (3/02/2025).

Kegiatan KKN UPGRIS ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang manfaat kesehatan daun kelor, sekaligus membuka peluang usaha berbasis bahan lokal guna membantu perekonomian keluarga serta mencegah stunting.

Baca juga: Mahasiswa KKN UPGRIS Ajak Siswa SDN Munding Terapkan PHBS Sejak Dini

Dalam kegiatan tersebut, mahasiswa KKN menghadirkan dua program utama, yakni pelatihan pembuatan nugget daun kelor yang dipandu oleh Farajehan selaku Ketua Bidang Kewirausahaan, serta edukasi gizi oleh Tarisa selaku Ketua Bidang Kesehatan.

Pudding daun kelor turut diperkenalkan sebagai camilan sehat yang mudah dibuat dan memiliki kandungan gizi tinggi.

“Dengan nugget dan pudding daun kelor, kami berharap warga dapat memberikan makanan yang bergizi untuk keluarga, terutama anak-anak, guna mencegah stunting. Selain itu, ini juga dapat menjadi peluang usaha yang membantu meningkatkan perekonomian keluarga,” ujar Tarisa.

Salah satu anggota PKK Desa Platar, Bu Sekar menyambut baik kegiatan ini dan mengapresiasi manfaat yang diberikan.

“Kami sangat mendukung kegiatan ini karena tidak hanya mengajarkan cara membuat makanan bergizi, tetapi juga membuka peluang usaha bagi warga. Daun kelor mudah didapatkan, dan produk ini memiliki nilai jual yang baik,” ungkapnya.

Ketua Bidang Kewirausahaan KKN Kelompok 6, Farajehan, juga menambahkan bahwa pemanfaatan bahan lokal seperti daun kelor dapat memberikan manfaat ganda bagi masyarakat.

“Kami berharap kegiatan ini bisa memberi wawasan baru tentang cara mengolah bahan lokal menjadi produk bernilai jual. Dengan demikian, masyarakat bisa mendapatkan manfaat gizi sekaligus meningkatkan pendapatan,” katanya.

Sosialisasi dan pelatihan ini menjadi langkah konkret dalam upaya peningkatan gizi masyarakat serta pemberdayaan ekonomi berbasis potensi lokal.

Dengan adanya inovasi seperti nugget dan pudding daun kelor, diharapkan Desa Platar dapat mengembangkan produk unggulan yang bernilai ekonomis dan bermanfaat bagi kesehatan masyarakat.

Baca juga: Mahasiswa KKN UNDIP Sosialisasikan Zona Selamat Sekolah di Desa Geneng untuk Keselamatan Pelajar

Demikian informasi mengenai mahasiswa KKN UPGRIS Kelompok 6 menggelar sosialisasi manfaat daun kelor serta pelatihan pembuatan nugget dan pudding daun kelor.

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN