Karanganyar, Jatengnews.id – Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Karanganyar Rober Christanto dan Adhe Eliana tancap gas merealisasikan janjinya yakni program unggulan jalan mulus alias bebas jeglongan.
Pekerjaan jalan yang masih berlubang terus dikebut. Sehingga memberikan kenyamanan kepada warga dan para pemudik yang akan kembali ke Karanganyar untuk merayakan Lebaran mendatang.
Baca juga: Ini Janji Dua Paslon Cabup Karanganyar di Pilkada Karanganyar
“Kita langsung gerak cepat. Tidak perlu menunggu waktu lagi. Saya akan pantau langsung perbaikan jalan ini. ,Tidak ada alasan untuk melakukan penundaan,”katanya Senin (10/3/2025).
Dia meminta kepada DPUPR Karanganyar untuk bekerja keras dalam membangun Karanganyar.
“Menjelang Lebaran jalan harus mulus. Tanpa jeglongan. Jangan sampai kerusakan jalan menimbulkan korban jiwa,”tegasnya.
Rober Christanto dan Adhe Eliana juga memberikan apresiasi terhadap kritik, saran dan masukan masyarakat yang disampaikan melalui media sosial. Terutama yang berkaitan dengan jalan rusak.
“Kepada seluruh masyarakat Karanganyar, terimakasih atas laporannya. Mohon doa restunya, mohon dukungannya. Saya juga mohon maaf atas ketidak nyamanan masyarakat. Semoga jalan bebas jeglongan segera kita realisasikan,”ujarnya.
Baca juga: Jalan Mulus, Malam Terang: Mas Wiwit dan Gus Hajar Pimpin Inovasi Infrastruktur Jepara
Terpisah, Kabid Bina Marga DPUPR Karanganyar Sutopo menuturkan, perbaikan jalan yang dilakukan untuk mendukung arus mudik dan arus balik Lebaran.
“Jalan-jalan yang berlubang dilakulan penambalan jalan. Tim sapu lubang di seluruh wilayah Karanganyar saat ini terus bekerja. Untuk sementara, perbaikan jalan kita lakukan melalui anggaran rutin perawatan,”pungkasnya.(Iwan-02).