31 C
Semarang
, 9 March 2025
spot_img

Mahasiswa KKN UPGRIS Dorong Gaya Hidup Zero Waste Demi Masa Depan Hijau!

Semarang, JatengNews.id– Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas PGRI Semarang (UPGRIS) Kelompok 41 mengadakan penyuluhan tentang Zero Waste Lifestyle sebagai upaya meningkatkan kesadaran masyarakat dalam mengurangi sampah dan menjaga lingkungan.

Program KKN UPGRIS ini berlangsung di Dusun Setoyo RT 04 RW 03, Desa Keji, Kecamatan Ungaran Barat, Kabupaten Semarang pada Senin (16/02/2025).

dan dihadiri oleh warga setempat, khususnya ibu-ibu Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK).

Dalam penyuluhan ini, mahasiswa KKN UPGRIS memberikan pemahaman tentang pentingnya mengurangi produksi sampah dengan menerapkan konsep 5R (Refuse, Reduce, Reuse, Recycle, dan Rot).

Baca juga: Mahasiswa KKN UPGRIS Hadirkan Bimbel Interaktif, Bantu Anak-Anak Kaligawe Semangat Belajar

Salah satu mahasiswa KKN UPGRIS menjadi pemateri dalam penyuluhan ini adalah Arif Muhammad Nur, ia menjelaskan bagaimana kebiasaan sederhana dalam kehidupan sehari-hari dapat berdampak besar dalam menjaga keberlanjutan lingkungan.

“Zero Waste bukan sekadar tren, tetapi sebuah kebutuhan untuk masa depan yang lebih hijau. Kita bisa mulai dari hal kecil, seperti membawa tas belanja sendiri, mengurangi penggunaan plastik sekali pakai, serta memilah sampah di rumah,” ujar,

Penyuluhan ini mendapat respons positif dari masyarakat dan berbagai pihak.

Perwakilan dari perangkat desa setempat menyatakan dukungannya terhadap kegiatan yang diinisiasi oleh mahasiswa KKN UPGRIS.

“Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini. Semoga edukasi seperti ini bisa terus dilakukan, agar semakin banyak orang yang peduli terhadap lingkungan dan menerapkan gaya hidup Zero Waste,” ungkap Wisnu Fajar Afrillya.

Dengan adanya penyuluhan ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya mengurangi sampah dan mulai menerapkan Zero Waste Lifestyle demi masa depan yang lebih hijau dan berkelanjutan.

Baca juga: Mahasiswa KKN UNDIP Kenalkan Trichoderma untuk Selamatkan Cabai Petani Karangsambung

Demikian informasi mengenai mahasiswa KKN U(UPGRIS) Kelompok 41 mengadakan penyuluhan tentang Zero Waste Lifestyle

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN