Semarang, JatengNews.id – Komunitas Sinau Bareng Pemasaran Pariwisata (Sibarista) Kota Semarang, mendukung kebijakan Wali Kota Semarang yang memperbolehkan study tour dengan perjanjian.
Sebelumnya, Wali Kota Semarang, Agustina Wilujeng telah menanggapi atas ramainya beberapa daerah yang melakukan pelarangan study tour.
Wali Kota Semarang Agustin saat ditanya Jatengnews beberapa waktu yang lalu menyampaikan, bahwa Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang tetap memperbolehkan dengan perjanjian, salah satunya perjanjian keamanan.
Baca juga: Wali Kota Semarang Perbolehkan Study Tour Dengan Perjanjian Khusus
“Saya menyambut baik dan sangat mendukung kebijakan Wali Kota Semarang yang memperbolehkan study tour dengan perjanjian khusus,” ucap Presiden Sibarista Kota Semarang Agus Khariswanto kepada Jatengnews.id, Jumat (7/3/2025).
Kharis sapaan akrabnya yang juga aktif di dunia pariwisata ini menyatakan, bahwa dalam sebuah program study tour, untuk fokus keselamatan memang menjadi hal yang penting dan perlu.
Kiranya langkah tetap memperbolehkan ini sudah menjadi jalan bagus yang diambil Pemkot Semarang.
“Bagi kami kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat edukasi bagi para siswa, tetapi juga memberikan dampak positif bagi perekonomian lokal dan pengembangan desa wisata termasuk di Kota Semarang,” ungkap Kharis yang juga seorang ASN di Dinas Pariwisata Kota Semarang.
Untuk di Kota Semarang sendiri, Sibarista juga telah menyiapkan bentuk-bentuk dukungan yang bakal disiapkan untuk kebijakan tersebut. Bentuk dukungannya sebagai berikut:
Baca juga: Soal Study Tour, MKKS SMP Kota Semarang Minta Perketat SOP
- Mengembangkan paket-paket study tour yang menarik dan edukatif, dengan tetap mengutamakan keselamatan.
- Memfasilitasi kerjasama antara sekolah, penyelenggara tur, dan desa wisata.
- Mempromosikan desa-desa wisata Kota Semarang sebagai destinasi studi tour yang aman, nyaman, dan berkesan.
Demikian informasi Komunitas Sibarista Kota Semarang, mendukung kebijakan Wali Kota Semarang yang memperbolehkan study tour dengan perjanjian. (Kamal-01)