Beranda Daerah Calon Tunggal, Teddy Agung Diprediksi Kuat Ketua HIPMI Jateng 2025-2028

Calon Tunggal, Teddy Agung Diprediksi Kuat Ketua HIPMI Jateng 2025-2028

Jadi calon tunggal, Teddy Agung Tirtayadi Diprediksi kuat menjadi Ketua Himpunan Pengusaha Muda (HIPMI) Jateng periode 2025-2028.

Teddy Agung mengembalikan formulir pendaftaran Pemilihan Calon Ketua Umum (Caketum) HIPMI Jateng periode 205-2028, Rabu 18 Februari 2025. (Foto: dok)

Semarang, JatengNews.id – Jadi calon tunggal, Teddy Agung Tirtayadi Diprediksi kuat menjadi Ketua Himpunan Pengusaha Muda (HIPMI) Jateng periode 2025-2028.

Teddy Agung jadi calon kuat Ketua HIPMI Jateng usai Balontum Herwin Kunandi, SH secara resmi menyatakan mundur dari bursa pemilihan Calon Ketua Umum (Caketum) HIPMI Jateng periode 2025-2028.

Sebagai informasi, Balontum Herwin Kunandi sebelumnya calon kuat pesaing Teddy Agung dalam pencalonan ketua HIPMI Jateng.

Baca juga: HIPMI Jateng akan Gelar Musda, Bidik Ketua Baru

Keputusan Herwin Kunandi mudndur diambil setelah mempertimbangkan berbagai masukan dari senior-senior HIPMI Jateng.

“Atas pertimbangan matang dan masukan dari senior-senior HIPMI Jateng, saya menyatakan mundur dari bursa. Semoga HIPMI Jateng ke depan semakin solid dan semakin berkembang,” ujar Herwin Kunandi, Rabu (18/2/2025)

I Gede Ananta WP, selaku Ketua SC dalam Musda HIPMI 2025, mengamini pernyataan tersebut. Saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon oleh media, ia menegaskan bahwa keputusan yang diambil Herwin Kunandi adalah langkah yang telah dipikirkan secara matang.

Sementara itu, Linggarjati, anggota tim pemenangan Teddy Agung, mengapresiasi langkah Herwin Kunandi.

“Apa pun keputusan beliau, kami sangat menghargainya. Beliau telah berjuang dan bahkan menempuh perjalanan sekitar enam jam dari Kebumen ke kantor HIPMI Jawa Tengah untuk menyerahkan kelengkapan berkas dalam pengembalian formulir,” ujarnya.

Dengan mundurnya Herwin Kunandi, kini hanya tersisa satu calon dalam bursa pemilihan Caketum HIPMI Jateng 2025-2028.Oleh karena itu, proses kampanye tetap dilakukan dengan proses sosialisasi ke BPC yang ada di Jawa Tengah.

Namun untuk agenda debat kandidat otomatis hilang. Dengan tersisanya satu calon, besar kemungkinan Teddy Agung Tirtayadi akan terpilih secara aklamasi dalam Musda HIPMI Jateng 2025.

Namun, keputusan resmi masih menunggu hasil tahapan selanjutnya dari panitia Musda.

Sebelumnya, Teddy Agung yang saat ini menjabat sebagai Bendahara Umum HIPMI Jawa Tengah periode 2022-2025, secara resmi mengembalikan formulir pendaftaran sebagai Bakal Calon Ketua Umum (Balontum) HIPMI Jateng untuk periode 2025-2028.

Proses pengembalian formulir dilakukan pada 18 Februari 2025 pukul 21.30 WIB kepada panitia Musyawarah Daerah (Musda) yang diketuai oleh Ketua OKK Jateng, Ananta.

Baca juga: Prabowo Umukan Susunan Kabinet Merah Putih Siapa Saja Ada Nama Fadli Zon

Demikian informasi, Jadi calon tunggal, Teddy Agung Tirtayadi Diprediksi kuat menjadi Ketua HIPMI Jateng periode 2025-2028. (01).

Exit mobile version