Beranda Olahraga Liga Inggris, Liverpool Ditahan Everton

Liga Inggris, Liverpool Ditahan Everton

Pemain Liverpool selebrasi gol (Foto:liga inggris)

London, Jatengnews.id – Liverpool gagal menang usai ditahan imbang Everton 2-2 pada lanjutan pekan 24 Premier League di Stadion Goodison Park Kamis (13/2/2025) dini hari.

Liverpool tertinggal oleh tuan rumah melalui Beto (11’) dan membuat Everton unggul 0-1.

Baca juga: Liverpool Libas Manchester United

Liverpool tidak butuh waktu lama untuk membalas. The Reds menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada lima menit berselang melalui Alexis Mac Allister.

Liverpool akhirnya berbalik memimpin setelah Mohamed Salah mendulang gol pada menit ke-73.

Drama terjadi di derby Merseyside setelah Everton menyamakan kedudukan jelang peluit panjang. James Tarkowski membuat keadaan berimbang pada menit ke-90+8. Skor 2-2 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Baca juga: Liga Inggris, Arsenal Liverpool Berakhir Imbang

Dengan demikian, Liverpool gagal memperlebar jarak menjadi sembilan poin dengan Arsenal yang duduk pada pos kedua. Kini, The Reds hanya unggul tujuh angka. Sementara itu, Everton duduk pada urutan ke-15.

Laga berikutnya Liverpool akan menjamu Wolverhampton Wanderers, di Anfield, Minggu (16/2/2025).(02)

Exit mobile version