Beranda Daerah Dewan Apresiasi Kinerja Pemkab Karanganyar

Dewan Apresiasi Kinerja Pemkab Karanganyar

Wakil Ketua DPRD Karanganyar Darwanto (Foto: Iwan).

Karanganyar, Jatengnews.id – Dewan Perwakilan rakyat daerah (DPRD) Karanganyar,  mengapresiasi kinerja Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat. Hal ini terlihat dari banyaknya penghargaan yang diraih serta selalu memperoleh status Wajar Tanpa Pengecualian ( WTP) dari BPK.

Meski demikian, DPRD Karanganyar memberikan catatan atas prestasi yang diraih oleh Pemkab tersebut.

Baca juga: Hari Jadi ke-107, Pejabat Pemkab Ziarah ke Makam Pendiri Karanganyar

Wakil Ketua DPRD Karanganyar, Darwanto, Kamis (14/11/2024) menyampaikan, kinerja kinerja Pemkab  cukup progresif. Hal tersebut dibuktikan dengan berbagai prestasi dan penghargaan yang diperoleh.

“Secara umum kami apresiasi capaian kinerja yang baik dengan indikasi umum berupa capaian target yang optimal. Ini perlu dipertahankan dan ditingkatkan, konsisten terhadap inovasi dan strategi-stretegi  baru,”ujarnya.

Menurut Darwanto, titik tekan DPRD terhadap kinerja Pemkab Karanganyar, dari sisi eksekusi kebijakan.

Darwanto mencontohkan soal Perda yang sebagian belum memiliki peraturan bupati (Perbup).

“Masih terdapat sejumlah Perda yang belum memiliki Perbup. Sehingga tidak bisa dilaksanakan. Kalaupun ada Perbup, penegakannya lemah,”ungkapnya.

Hal lain yang menjadi perhatian adalah terkait efektifitas dan efisiensi, sehingga pelayanan kepada masyarakat, dapat lebih ditingkatkan.

“Apa yang sudah diraih, jangan sampai membuat terlena. Banyak hal yang harus dikerjakan apalagi era pemerintahan baru sekarang. Visi misi presiden, butuh sinkronisasi hingga ke daerah,”pungkasnya.

Baca juga: Pemkab Karanganyar Bangun Jalan Alternatif  Menuju Lokasi Paralympic Training Center

Pj Bupati Karanganyar Timotius Suryadi, menyatakan, perubahan menuju Karanganyar terus dilakukan.

“Pelayanan yang baik kepada masyarakat, menjadi prioritas kami. Apa yang kita raih selama ini, merupakan hasil kinerja seluruh ASN di Pemkab Karanganyar,”katanya. (ADV-02).

Exit mobile version