Karanganyar, Jatengnews.id — Calon Bupati (Cabup) Karanganyar, Rober Christanto, terus menjalin komunikasi dengan masyarakat di seluruh wilayah Karanganyar.
Pada Kamis (31/10/2024), Rober mengunjungi Warung Soto Enak di Desa Suruh, Kecamatan Tasikmadu, untuk kulineran soto sambil mendengarkan keluhan warga.
Baca juga: Relawan Satria Deklarasikan Dukungan untuk Pasangan Rober-Adhe
Rober, yang berpasangan dengan calon wakil bupati Adhe Eliana, menyatakan bahwa tujuan dari pertemuan ini bukan hanya untuk mengkampanyekan tujuh program kerja jika terpilih, tetapi juga untuk mendengarkan berbagai permasalahan yang dihadapi masyarakat, seperti isu pupuk, harga kebutuhan yang tinggi, dan kerusakan jalan.
“Banyak hal yang harus kita lakukan untuk membangun Karanganyar. Kami banyak mendengar keluhan masyarakat,” ungkap Rober Kamis (31/10/2024).
Ia berkomitmen untuk menjadikan keluhan tersebut sebagai prioritas dalam program kerjanya.
Baca juga: Calon Bupati Rober Christanto Beri Pesan untuk Generasi Milenial di Karanganyar
Setelah menikmati hidangan soto bersama warga, Rober, didampingi istrinya, Farida, berpamitan untuk memenuhi undangan pertemuan lainnya.
Rober mengajak masyarakat untuk bersama-sama berjuang dalam memajukan Karanganyar.
“Saya mohon dukungan. Kita sama-sama berjuang untuk memajukan Karanganyar,” tutupnya. (Iwan-02)