28 C
Semarang
, 22 November 2024
spot_img

AF Production Gelar Konser Musik Koplo Kangen Ambyar Volume 2

Karanganyar, Jatengnews.id – Setelah sukses dengan gelaran musik koplo Kangen Ambyar Volume 1, di Lokananta Solo, pada 21 April 2023 lalu,   AF Production kembali menggelar konser musik koplo lanjutan  “Kangen Ambyar Volume 2”.

Konser ini akan diselenggarakan pada 8 Desember 2024 di Taman Sriwedari Solo, dengan menghadirkan Aftershine, Guyon Waton, Diskoplo serta special opening performance Felika Stephani dan Adhi Marizu.

Baca juga: Artotel Wanderlust Sukses Gelar Musik Jazz di Kota Semarang

Aftershine akan membawakan lagu-lagu hitsnya antara lain “Salahkah Aku”, “Rindu yang Mendalam”, dan “Aku Rela”, dengan sentuhan koplo spesial yang telah menjadi ciri khas mereka tentunya.

Sementara itu Guyon Waton akan membawakan lagu yang sudah tidak asing bagi penggemarnya yaitu Klebus, Gampil, Wirang, dan Korban Janji

Sedangkan  Diskoplo akan mencover lagu koplo dengan aransemennya yang akan membawa penikmat koplo untuk bergoyang.

Direktur AF Production, Ayu Fahra menyampaikan,  konser musik koplo ini untuk  mendekatkan diri kepada penggemar musik koplo, sekaligus merayakan keberhasilan mereka dalam meramaikan belantika musik koplo di Indonesia.

Menurut Ayu, dengan aransemen koplo yang menggugah semangat dan lirik-lirik yang akrab di hati para pendengarnya, AF Production ingin menghadirkan konser musik koplo ini menjadi momen yang tidak  terlupakan bagi penonton.

“Konser ini akan berbeda dengan konser lain. Lokasi konser di lokasi bersejarah. Kita juga ingin memperkenalkan lokasi sejarah yang ada di kota Solo. Seperti yang kami lakukan di Lokananta,”jelasnya Rabu (2/10/2024).

Ayu menjelaskan, konser musik ini merupakan salah satu upaya untuk mempertahankan budaya nasional, dengan menonjolkan musik tradisional yang menjadi ciri khas Indonesia.

Dikatakannya,  tidak hanya sekedar memberikan hiburan konser musik saja, namun manajemen  juga ingin mengangkat berbagai tempat bersejarah di Kota Solo.

“Maksud kami di sini adalah, orang nonton ke Kangen Ambyar tidak hanya sekedar konser biasa, mesti ada yang berbeda, kita akan mengunggah telling story, telling history khususnya di kota Solo. Seperti di vol pertama kita angkat Lokananta sebagai titik nol musik di kota Solo.

Baca juga: Aston Inn Pandanaran Semarang Hadirkan Menu Baru Barbecue

Sementara itu, Komisaris event Kangen Ambyar Oky Endrianto menambahkan,  konser Kangen Ambyar memberikan kontribusi kepada musik Indonesia, ditengah pengaruh budaya asing.

“Sebenarnya kita sudah semakin krisis identitas, akibat pengaruh budaya barat cukup kuat. Baik dari  lagu, tari. Saat ini,  kita  mengacu ke budaya barat. Maka kita kembali mengangkat  lagu ambyar. Bahwa mendengarkan lagu Indonesia, akan mengembalikan identitas kita sebagai bangsa melalui musik,”ujarnya.(Iwan-02).

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN