23 C
Semarang
, 18 September 2024
spot_img

Petembak Jateng Tirano Baja Berikan Emas di PON XXI Aceh Sumut

Banda Aceh, Jatengnews.id – Petembak Tirano Baja memberikan emas untuk kontingen Jateng di PON XXI Aceh Sumut 2024.

Tirano yang turun di nomor Bencrest Light Varmin 25 meter berhasil menyumbangkan emas di Lapangan Tembak Rindam IM Mata Ie, Aceh Besar, Aceh, Sabtu 14 September 2024.

Atlet yang meraih emas di SEA Games 2019 Filipina menjadi terbaik di PON 2024 setelah mengumpulkan nilai terbanyak dari tiga target yang dibidilk yaitu dengan total nilai 729,24.

Baca juga : Dua Petembak Jateng Sumbangkan Emas di PON XXI Aceh Sumut 2024

Sedangkan medali perak jatuh ke tangan petembak putri Aretha Nathania (Kaltim) dengan skor 724,22, dan perunggu Ide Ketut Budhi Bra (Bali) dengan skor 721,23.

Tirano menyampaikan rasa syukur atas pencapaian ini. Atlet Kota Semarang tersebut sebenarnya sempat tertinggal poin di Target 1, yaitu 241,05 di bawah Aretha yang mengemas 243, 05.

Namun di Target 2 dan Target 3, Tirano membalikan keadaan dengan memimpin skor dan mengoleksi nilai akhir tertinggi.

Dan mimpinya untuk menjadi terbaik di nomor Bencrest Light Varmin 25 meter PON pun akhirnya terwujud.

”Ini PON pertama kali saya ikuti, karena nomor ini memang baru diperlombakan pertama kali. Pada PON-PON sebelumnya belum ada. Puji Tuhan, ini anugerah terindah yang saya dapatkan. Saya persembahkan emas ini untuk keluarga tercinta, dan tim menembak Jawa Tengah yang memberikan support penuh kepada saya,” tandas Baja.

Baja mengakui, selain karena doa-doa yang dipanjatkan, kunci keberhasilannya karena terbantu angin. Maksudnya, dia berharap angin ikut berhembus kencang sehingga membuat lomba makin kompetitif.

”Angin bisa membuat laju peluru peserta berubah-ubah. Dan saya terbiasa berlomba bersama angin yang kencang. Kebetulan angin juga cukup kencang tadi,” ujar atlet kelahiran 2 Agustus 1976 ini.

Dia mengaku lega akhirnya pulang PON dengan emas. Pasalnya dia sempat tegang dan tak bisa tidur menjelang lomba.

”Jam sembilan malam baru tidur, bangun lagi jam 11. Habis itu tak bisa tidur, hingga jam satu malam karena kepikiran terus untuk dapat emas. Akhirnya, setelah mendapatkan wejangan dari Mas Andy (pelatih kepala Andy Hendrata) saya bisa tenang,” tambah ayah dua putri ini.

Pelatih Kepala Jateng Andy Hendrata mengaku bangga terhadap semangat juang Tirano Baja, serta para atlet tembak yang memiliki spirit luar biasa selama PON.

Atas tambahan emas dari Tirano, hingga saat ini, tim menembak memborong 5 medali emas, 5 perak dan 2 perunggu dan menjadi cabang yang sementara memberikan kontribusi emas terbanyak bagi Jateng.

Baca juga : Atletik Berikan Satu Emas di Nomor Lempar Lembing

Soal resep Tirano juara? Menurut Andy karena konsistensi menembak selama pelatda hingga ke PON. Selain itu ketenangan yang berdampak pada konsentrasi membidik di tengah persaingan.

”Dia tampil sangat tenang dan layak memperoleh hasil atas kerja kerasnya dalam berlatih. Saya kira secara umum, pencapaian ini karena para atlet membawa semangat pelatda ke sini,” pungkasnya. (02)

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN