Surakarta, JatengNews.id- Mahasiswa Kuliah kerja Nyata (KKN) Tim II Universitas Diponegoro (UNDIP) lakukan program edukasi “Hidroponik” antarkan ruang terbuka hijau pada sektor pendidikan di Kelurahan Kampung Baru.
Kegiatan ini digelar di Kelurahan Kampung Baru oleh Wahyu Jati Istiqomah dari Program Studi Biologi Fakultas Sains dan Matematika UNDIP, dengan fokus pada edukasi penggunaan metode tanam hidroponik di SMP Negeri 13 Surakarta pada Senin (5/08/2024).
Program ini bertujuan untuk meningkatkan ruang terbuka hijau melalui sektor pendidikan, melibatkan siswa kelas 9 SMP Negeri 13 Surakarta.
Baca juga: Siapkan SDM Unggul, KKN Tim II UNDIP Gelar Lokakarya Digitalisasi UMKM kepada Pelaku Usaha
Kegiatan diawali dengan penjelasan mengenai bahaya minimnya ruang terbuka hijau, seperti peningkatan polusi udara dan dampak negatif terhadap kesehatan masyarakat.
Para siswa kemudian diberi pemahaman tentang manfaat metode hidroponik, yang mencakup efisiensi penggunaan udara, kemampuan menanam di area terbatas, dan potensi hasil tanaman yang lebih banyak.
Untuk mempermudah proses praktik dan efisiensi waktu, tanaman yang akan digunakan sudah dipersiapkan terlebih dahulu pada tahap penyemaian.
Saat pelaksanaan, siswa bagian menjadi empat kelompok, masing-masing bertugas menjalankan langkah-langkah dalam metode hidroponik, meliputi tahap penyemaian, pemindahan ke media tanam, pemberian vitamin harian, sampai dengan pemanenan.
Para siswa sangat antusias dalam menjalankan praktik menanam dengan metode hidroponik. Mereka belajar langsung bagaimana menyemai benih, memindahkan bibit ke media tanam, merawat tanaman dengan pemberian vitamin, hingga tahap pemanenan.
Praktik ini memberikan pemahaman penuh dan daya tarik bagi generasi muda untuk membudidayakan sumber daya alam guna kesejahteraan lingkungan dan mendukung penerapan SDG’S di sektor pendidikan.
Para siswa berpartisipasi aktif dalam kegiatan ini. Dukungan penuh dari Guru sekolah menunjukkan antusiasme yang besar dalam mengadopsi metode hidroponik di lingkungan mereka.
Para guru di lingkungan SMP Negeri 13 Surakarta berharap bahwa kegiatan edukasi ini dapat berkelanjutan, dan semakin banyak generasi muda yang terlibat dalam pelestarian lingkungan melalui metode hidroponik.
Dengan semakin banyaknya ruang terbuka hijau, kualitas lingkungan dan kesejahteraan warga di lingkungan sekolah meningkat secara signifikan.
Program edukasi hidroponik ini berhasil memberikan pengetahuan dan keterampilan praktis kepada siswa SMP Negeri 13 Surakarta.
Diharapkan, inisiatif ini dapat menginspirasi lebih banyak generasi muda untuk terlibat dalam pelestarian lingkungan dan memanfaatkan teknologi hidroponik untuk menciptakan ruang terbuka hijau yang lebih banyak di Kampung Baru.
Baca juga: KKN Tim II UNDIP Bikin Teh Kelor, Alternatif Ampuh Cegah Anemia pada Remaja Putri
Demikian informasi mengenai mahasiswa KKN Tim II UNDIP lakukan program edukasi Hidroponik, antarkan ruang terbuka hijau pada sektor pendidikan di Kelurahan Kampung Baru. Semoga bermanfaat. (07)