Magelang, Jatengnews.id – PSIS Semarang penuhi targetnya usai menang tipis atas PSBS Biak 1-0 pada pekan tiga Liga 1 2024-2025 di Stadion Moch Soebroto Magelang Jumat (23/8/2024).
Gol semata wayang PSIS Semarang dicetak oleh Gali Freitas (71′). Dengan kemenangan ini skuad Mahesa Jenar naik ke peringkat empat klasemen dengan 6 angka dari dua kemenangan dan sekali kalah.
Baca juga: PSIS Semarang Petik Kemenangan Perdana
Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius cukup senang dengan hasil ini. Meski diakui tim lawan cukup baik dan butuh kerja keras.
” Saya cukup bahagia dengan kerja keras para pemain, efort para pemain tentu dengan tiga pemain juga dan di sebelumnya ketika PMPC bilang,” kata Gilbert usai laga.
Gilbert menambahkan laga lawan PSBS merupakan pertandingan yang sulit. Apalagi PSBS tim yang bagus.
Namun dia menyoroti kondisi lapangan yang tidak bagus dan membuat beberapa taktik sulit diterapkan.
Baca juga: Jelang Derby Lawan Persis Solo, PSIS Semarang Bertekad Bangkit
” Lawan Biak imenjadi pertandingan yang sulit karena mereka adalah tim yang cukup bagus. Kondisi lapangan juga kurang membantu menjalankan pola yang diinginkan. Tapi saya jsuka dengan karakter pemain, mereka berjuang hingga akhir,” kata Glibert.
Sedangkan pencetak gol PSIS Semarang Gali Freitas bersyukur dengan kemenangan ini. Dirinya juga melihat ini berkat perjuangan bersama sama dengan semua pemain. (02)