33 C
Semarang
, 6 November 2024
spot_img

Ribuan Aparat Amankan Demo Kawal Putusan MK di Depan DPR RI

Jakarta, Jatengnews.id – Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Susatyo Purnomo Condro mengatakan bahwa Sebanyak 2.013 aparat gabungan akan dikerahkan untuk menjaga ketat sekitar kawasan Gedung DPR selama demonstrasi berlangsung.

Hal ini merespon Gedung DPR RI turut menjadi sasaran aksi demonstrasi bertajuk “Kawal Putusan MK”  yang akan digelar hari ini Kamis (22/08/2024).

Baca juga : Putusan MK Dianulir, Pengamat Sebut Jokowi dan Keluarga Solo Terlalu Ikut Campur

Selain di depan gedung DPR, ribuan aparat gabungan juga akan dikerahkan untuk mengawal demonstrasi di sekitar kawasan ring 1 dekat Istana Negara. Menurut Susatyo, sebanyak 1.273 aparat gabungan yang telah disiagakan untuk aksi demonstrasi di kawasan Patung Kuda, Jalan Medan Merdeka Barat.

“Depan DPR 2.013 personel, yang di Patung Kuda 1.273 personel,” kata Susatyo dikutip dari Suara.com jaringan berita Jatengnews.id, Kamis (22/8/2024).

Susatyo mengaku, rekayasa lalu lintas bakal dilakukan jika kondisi di lapangan sudah mulai tidak terkendali.

Sebelumnya, beredar kabar massa mahasiswa bakal menggeruduk Gedung DPR RI hari ini. Rencana demonstrasi itu mencuat setelah beredar seruan ‘Peringatan Darurat’ di media sosial.

Hal itu setelah DPR pada Rabu (21/8/2024) kemarin tidak menggubris putusan MK saat membahas revisi UU Pilkada dan disepakati oleh pemerintah untuk menjadi UU.

Baca juga: Pemkab Blora Gencarkan Sosialisasi Gempur Rokok Ilegal

Pamflet-pamflet ajakan untuk melakukan aksi berseliweran di media sosial, datang dari hampir setiap kampus. (03)

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN