28 C
Semarang
, 21 November 2024
spot_img

PSIS Semarang Petik Kemenangan Perdana

Solo, Jatengnews.id – PSIS Semarang memenuhi targetnya tiga poin usai menang atas Persis Solo 1-0 pada lanjutan pekan dua Liga 1 2024-2025 di Stadion Manahan Solo Sabtu (17/8/2024).

Gol tunggal PSIS Semarang di partai detby Jateng dicetak Alfeandra Dewangga (45+2) melalui sepak pojok langsung menghujam ke gawang tuan rumah.

Baca juga : Jelang Derby Lawan Persis Solo, PSIS Semarang Bertekad Bangkit

Dengan hasil kemenangan ini PSIS Semarang langsung naik ke posisi 8 klasemen dengan tiga angka.

Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius sangat senang dengan kemenangan ini. Apalagi timnya berjuang hingga menit terakhir untuk mengatasi tekanan tuan rumah.
” Saya sangat bangga dengan semua pemain. Mereka bermain disiplin kompak dan berjuang hingga menit akhir laga, ” kata Gilbert ketika sesi jumpa pers.

Gilbert mengakui tuan rumah di babak kedua terus menekan baik melalui sepak pojok, tendangan bebas beberapa kali, dan pemainnya total bertahan sangat rapat.

” Persis menekan selama babak kedua. Tapi pemain bertahan dengan rapat dan disiplin, ” tambahnya.
Sedangkan pemain Riyan Ardiansyah bersyukur dengan kemenangan ini. Hasil positif ini menambah semangat dan motivasi untuk pertandingan selanjutnya.

Baca juga: Jelang Derby Jateng, Suporter PSIS Semarang Dilarang Hadir di Stadion Manahan Solo

” Kami akui ini laga yang sulit tapi Alhamdullilah bisa menang. Kami kerja keras selama pertandingan ini, dan ini menjadi modal baik untuk pertandingan berikutnya, ” pungkasnya. (02)

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN