32 C
Semarang
, 21 November 2024
spot_img

Bulog Salurkan Bantuan Pangan Tahap III di Solo Raya

Karanganyar, Jatengnews.id – Perum Bulog Cabang Surakarta  menyalurkan bantuan pangan tahap III, sebanyak5.600 ton beras untuk warga yang berada di 7 Kabupaten/ kota di Solo Raya.

Bantuan beras tersebut dibagikan kepada 564.080 warga penerima di tujuh kabupaten/kota di Solo Raya, untuk alokasi bulan Agustus, Oktober dan Desember 2024.

Baca juga : Jelang Lebaran Perum Bulog Pastikan Stok Beras di Jawa Tengah Aman

Penjabat (Pj) Bupati Karanganyar, Timotius Suryadi, Kepala Cabang Bulog Surakarta, Andy Nugroho, melepas  penyaluran bantuan tersebut, dari Gudang Bulog, Triyagan, Rabu (7/8/2024).

Pj Bupati Karanganyar Timotius Suryadi menyampaikan bantuan ini diharapkan dapat membantu masyarakat kurang mampu sekaligus dapat menekan harga beras yang masih tinggi di pasaran.

“Penyaluran bantuan tahap III ini dipercepat. Kita apresiasi Bulog yang mempercepat bantuan ini kepada masyarakat. Penyaluran beras ini juga untuk menekan harga beras yang masih relatif tinggi,”jelasnya.

Timotius mengungkapkan saat ini cadangan beras untuk Karanganyar, masih surplus.

“Mengenai ketersediaan beras masyarakat tidak perlu khawatir. Kita surplus beras Karanganyar masih dalam kondisi surplus,”katanya

Pemimpin Cabang Bulog Surakarta Andy Nugroho menuturkan,  Penerima Bantuan Pangan (PBP) di 7 Kabupaten/Kota se Solo Raya masing-masing menerima bantuan mendapat beras seberat 10 kilogram dengan kualitas medium.

Baca juga: Mentan Minta Bulog Serap Gabah Petani Terdampak Banjir

Dikatakannya,  penerima bantuan pangan di masing-masing Kabupaten/Kota itu, untuk Kota Solo 45.547 penerima, Boyolali 74.628 penerima, Karanganyar 73.872 penerima, Klaten 124.703 penerima, Sragen 73.202 penerima, Sukoharjo 72.386 penerima dan Wonogiri 99.742 penerima.

” Saat ini, persediaan beras di gudang Bulog ada di angka lebih dari 2000 ton dan aman untuk persediaaan tiga bulan ke depan.Penyerapan beras dan gabah petani juga terus kita lakukan,”pungkasnya. (Iwan-02).

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN