Pekalongan, JatengNews.id- Mahasiswa TIM II Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Diponegoro membantu UMKM Desa Tegalontar melangkah maju dengan Nomor Induk Berusaha (NIB) Online.
Kegiatan tersebut berlangsung di desa Tegalontar kecamatan Sragi, Pekalongan, Jawa Tengah.
Tepat pada minggu ke II pelaksanaan kegiatan KKN Tim II Periode 2023/2024, mahasiswa KKN mulai menjalankan beberapa program kerja yang sudah disusun.
Salah satu program kerja monodisiplin yang disusun oleh Rizky Widyanto Putra mahasiswa S1 Teknologi Pangan mengangkat tema NIB dikarenakan pada era digital ini, legalitas usaha menjadi kunci penting bagi UMKM untuk berkembang dan bersaing.
Baca juga: Mahasiswa Tim II KKN UNDIP Meriahkan Sedekah Bumi dan Pentas Budaya di Dukuh Kauman
Selain itu, pendaftaran Nomor Induk Berusaha (NIB) sekarang dapat dilakukan secara online.
Program ini dilatarbelakangi masih adanya UMKM di Desa Tegalontar yang belum memiliki NIB. Hal ini tentu menghambat pelaku UMKM untuk dapat mengakses berbagai program pemerintah dan fasilitas perbankan.
Memahami hal tersebut, mahasiswa KKN TIM II Undip dengan dibantu oleh perangkat desa, melakukan sosialisasi secara door to door dan pendampingan kepada para pelaku UMKM tentang pentingnya NIB dan membantu dalam pendafataran secara online.
Kegiatan ini dilaksanakan di rumah pelaku UMKM yang ada di Desa Tegalontar seperti UMKM Keripik Tempe dan Peyek di Dusun Serut serta UMKM Jipang di Dusun Pegirikan.
Rangkaian kegiatan berupa kegiatan sosialisasi dan pencerdasan mengenai NIB mulai dari pengertian NIB, manfaat NIB bagi UMKM, dan keuntungan yang akan didapatkan jika UMKM terdaftar di NIB.
Antusiasme para pelaku UMKM sangat tinggi dalam mengikuti program ini. Hal ini terlihat dari banyaknya pertanyaan dan diskusi yang muncul selama sosialisasi.
Setelah melakukan sosialisasi, dilakukan bantuan pendaftaran UMKM ke NIB secara online dengan menyiapkan dokumen seperti KTP dan nomor telepon yang tersambung dengan whatsapp.
Penerbitan sertifikat NIB tidak perlu menunggu lama dikarenakan disaat sudah menyelesaikan pendaftaran dan mengisi data, maka akan muncul file yang harus di download yaitu sertifikat NIB.
Melalui kegiatan ini diharapkan kerja sama dari beberapa pihak termasuk perangkat desa, pelaku UMKM, dan warga sekitar agar terus mendukung keberlanjutan program ini.
Demikian informasi mengenai mahasiswa TIM II Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Diponegoro membantu UMKM Desa melangkah maju dengan Nomor Induk Berusaha Online. (07)