Semarang, Jatengnews.id – Nusantara United FC mempertahankan kerangka tim musim lalu untuk menyongsong Liga 2 musim 2024/25.
Sebanyak sembilan pemain yang memperkuat Nusantara United pada musim 2023/24 resmi dipertahankan.
Baca juga: Persiapan Liga 2, Nusantara United FC Gelar Latihan Perdana
Sama seperti musim lalu, NUFC musim depan bakal tetap mengandalkan skuat yang dihuni mayoritas pemain muda potensial.
“Sejauh ini persiapan kami di periode pramusim berjalan lancar. Kelengkapan skuat sudah hampir 100 persen, kami hanya tinggal menunggu kedatangan pemain asing,” ucap COO Nusantara United, Adhitya Hernadian, Kamis (25/7/2024) melalui rilis resmi.
“Kami juga sudah mempersiapkan delapan pemain dari Akademi Nusantara United untuk dipromosikan ke tim utama musim depan,” tutur dia.
“Kami menyediakan ruang yang sebesar-besarnya untuk pemain muda dari Akademi, untuk mengembangkan talenta mereka, dan menjaring lulusan yang berkelanjutan ke skuat tim utama,” pungkasnya.
Perpanjangan kontrak pemain telah dirampungkan, kini manajemen NUFC mengalihkan fokus ke bursa transfer untuk melengkapi kepingan ‘puzzle’ tim.
Pelatih NUFC Salahuddin pun mulai meramu komposisi terbaik sebelum melakoni rangkaian uji tanding jelang kompetisi dimulai pada September mendatang.
Sementara itu untuk program persiapan skuat dalam jangka panjang, Nusantara United akan kembali meminjamkan pemain lulusan Akademi ke klub mitra di luar negeri.
Baca juga: Nusantara United Resmi Perpanjang Kontrak Pelatih Kepala Salahuddin
Sebelumnya sudah ada nama Reycredo Beremanda Bukit, gelandang muda yang kini tengah menjalani masa pinjaman di klub Liga Primer Singapura, Balestier Khalsa FC.(02)
Berikut pemain yang dipertahankan Nusantara United untuk Liga 2 musim 2024 -2025:
Belakang
1. Ifan Izdihar
2. Danie Pratama
3. Oky Kharisma
Tengah
4. Kardinata Tarigan
5. Hersya Scifo
Depan
6. Pandi Lestaluhu
7. Ahmad Afhridzal
8. Arif I’tibar
9. Iwan Febrianto