Beranda Olahraga Hasil Piala Eropa 2024, Spanyol Kandaskan Tuan Rumah Jerman

Hasil Piala Eropa 2024, Spanyol Kandaskan Tuan Rumah Jerman

Spanyol vs Jerman di Piala Eropa 2024 (Foto:ist)

Jatengnews.id – Spanyol berhasil melaju ke semifinal usai kandaskan tuan rumah Jerman 2-1 pada laga perempat final Piala Eropa 2024 di MHP Arena Stadion Stuttgart Sabtu (6/7/2024) dini hari.

Dalam laga tersebut, kedua tim bermain terbuka. Alhasil, jual beli serangan terjadi. Namun, belum ada peluang yang berbahaya.

Spanyol harus kehilangan Pedri. Pemain Barcelona itu mendapat cedera, setelah dilanggar Toni Kroos. Beruntung, Kroos tak mendapat kartu dan tidak dianggap pelanggaran.

Baca juga: Jadwal Live Streaming Jerman Vs Skotlandia Piala Eropa 2024 Tayang Dimana TV Apa Jam Berapa

Di babak kedua, Spanyol langsung menggebrak. Hasilnya, Dani Olmo berhasil mencetak gol pada menit ke-51.

Tertinggal satu gol, Jerman lebih keluar menyerang. Der Panzer hampir menyamakan kedudukan, andai sontekan Niclas Fullkrug, tak membentur tiang gawang.

Jelang pertandingan terakhir, Jerman bisa menyamakan kedudukan melalui Florian Wirtz pada menit ke-89.

Skor imbang menjadi 1-1. Laga dilanjutkan ke babak tambahan waktu. Jerman dan Spanyol sama-sama menggebrak dengan satu peluang emas.

Spanyol yang akhirnya dapat mencetak gol melalui tandukan Mikel Merino pada menit ke-119, usai mendapatkan umpan Dani Olmo.

Baca juga: Lawan Jepang dan Australia, Erick Thohir Optimistis Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026

La Furia Roja harus bermain dengan 10 pemain, setelah Dani Carvajal mendapat kartu kuning kedua, usai melakukan pelanggaran keras ke Maximilian Mittelstadt.

Sayang, unggul jumlah pemain tak dapat dimanfaatkan Jerman. Der Panzer tak dapat menyamakan kedudukan.

Skor 2-1 untuk kemenangan Spanyol bertahan. Hasil ini membuat Spanyol melaju ke semifinal dan akan bertemu Prancis. (02)

Exit mobile version