Karanganyar, Jatengnews.id – Ketua DPRD Karanganyar, Bagus Selo, tidak terlihat saat rapat Paripurna tanggapan fraksi atas penyampaian tujuh Raperda yang diajukan Pemkab Karanganyar, Jumat (28/6/2024).
Dalam setiap agenda DPRD, Bagus Selo selalu memimpin rapat. Terutama rapat paripurna.
Baca juga: Baliho Anggota DPR RI Terpasang Dibeberapa Titik, Sinyal Maju Pilkada?
Rapat paripurna diambil alih Wakil Ketua Anung Marwoko dari Fraksi Partai Golkar, yang didampingi dua wakil lainnya, Darwanto dari PKS dan Tony Hatmoko, Fraksi PKB.
Usai rapat paripurna, Anung Marwoko mengaku diminta Bagus Selo untuk memimpin jalannya rapat paripurna.
Menurut Anung, berdasarkan informasi yang diterimanya, Bagus Selo bersama tiga orang anggota Fraksi PDI Perjuangan, sedang berada di Semarang untuk urusan partai.
” Saya tanya ke temen-temen lain, katanya pak Bagus ke Semarang untuk mengikuti fit and proper test bakal calon bupati. Untuk itu, saya diminta untuk mewakili beliau memimpin rapat paripurna,”ungkapnya.
Disisi lain, sejumlah anggota DPRD Fraksi PDI Perjuangan yang mengikuti jalannya rapat paripurna enggan memberikan keterangan.
Sampai berita ini diturunkan, Bagus Selo belum dapat konfirmasi. Tidak ada jawaban ketika wartawan menghubungi telepon selularnya.
Sebagaimana diketahui, DPC PDI Perjuangan, telah menyelesaikan proses penjaringan dan penyaringan bakal calon bupati dan wakil bupati dalam menghadapi kontesasi berupa Pilkada yang akan berlangsung pada bulan November mendatang.
Baca juga : Rapat Paripurna, DPRD Karanganyar Ingatkan Netralitas ASN Jelang Pilkada
Dalam proses penjaringan dan penyaringan tersebut, kader internal partai, Rober Christanto mendaftar sebagai bakal calon bupati. Serta kader diluar partai, mendaftar sebagai bakal calon wakil bupati.
Sedangkan Bagus Selo, tidak mendaftar. Baik sebagai calon bupati maupun wakil bupati. (Iwan-02)