Beranda Politik Coba Peruntungan, Agus Haryanto Daftar Cawabup Lewat PDI Perjuangan Karanganyar

Coba Peruntungan, Agus Haryanto Daftar Cawabup Lewat PDI Perjuangan Karanganyar

Agus Haryanto mengembalikan formulir pendaftaran ke DPC PDI Perjuangan. (Foto:Iwan)

Karanganyar, Jatengnews.id – Mantan notaris yang saat ini berprofesi sebagai pengacara, Agus Haryanto mendaftar sebagai bakal calon wakil bupati (Cawabup) melalui DPC PDI Perjuangan Karanganyar.

Agus mencoba mencari peruntungan dan bersaing untuk mendapatkan rekomendasi sebagai Cawabup dari DPP PDI Perjuangan. Secara resmi, Agus Haryanto mengembalikan formulir pendaftaran pada Jumat (24/5/2024).

“Saya mendaftar melalui PDI Perjuangan, karena memiliki platform memperjuangkan wong cilik. Selain itu, saya sejak muda juga sebagai anggota PNI,”ujarnya.

Baca juga: Kader Partai Golkar Karanganyar Daftar Cawabup ke PDIP Karanganyar

Agus menjelaskan setelah mengembalikan formulir, dia bersama relawan langsung melakukan sosialisasi kepada masyarakat untuk meningkatkan elektabilitas sebagai salah satu bahan pertimbangan DPP dalam mengeluarkan rekomendasi. “Saya bersama tim akan bergerak melakukan sosialisasi ke masyarakat,”katanya.

Berdasarkan catatan Jatengnews.id bukan kali ini saja Agus mengikuti kontestasi Pilkada Karanganyar.

Pada tahun 2023, Agus mengikuti pemilihan bupati dan wakil bupati melalui pemilihan yang dilakukan oleh DPRD Karanganyar. Saat itu, Agus maju dari Partai Golkar, namun gagal.

Pada tahun 2013 dan 2018, Agus kembali mendaftar sebagai wakil bupati melalui PDI Perjuangan. kali gagal dan tidak mendapatkan rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan.

Terpisah, Wakil Sekretaris DPC PDI Perjuangan Karanganyar Teguh Widayatmo usai menerima pengembalian berkas pendaftaran mengatakan, sampai saat ini, sudah ada 6 pendaftar yang akan maju dalam Pilkada melalui PDI Perjuangan.

Menurut Teguh, enam pendaftar tersebut, baru empat pendaftar untuk bakal Cawabup yang telah mengembalikan formulir. Masing-masing, politisi Partai Golkar Aan Sophuanudin, Prihanto, Kepala Desa Gaum Edi, serta Agus Haryanto.

Sedangkan PKS dan Rover Christanto yang mendaftar sebagai bakal Cawabuy, belum mengembalikan formulir.

Rencananya, kata Teguh, Rober akan mengembalikan formulir pendaftaran pada Senin (27/5/2024) siang atau hari terakhir pendaftaran.

“Rober Christanto akan mengembalikan formulir pada hari terakhir pendaftaran,” ujarnya.

Baca juga : 2 Pj Bupati Diperpanjang Diminta Perhatikan Inflasi, Kemiskinan dan Pilkada di Jateng

Teguh menambahkan, selain melalui DPC, pendaftaran juga dibuka melalui jalur DPD dan DPP PDI Perjuangan.

“Tugas kami di daerah hanya melakukan penjaringan. Setelah seluruh berkas kami terima, langsung kami serahkan ke DPD dan DPP. Kami juga akan mengundang seluruh pendaftar, baik bakal Cabup maupun Cawabup untuk menyampaikan visi misi dihadapan pengurus DPC PDI Perjuangan,”pungkasnya. (Iwan-02)

Exit mobile version