28 C
Semarang
, 22 November 2024
spot_img

Awas Ada Penyakit yang Mengintai Usai Mudik Lebaran

Jakarta, Jatengnews.id – Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin menjelaskan tiga masalah kesehatan yang kerap dihadapi oleh para pemudik, termasuk dispepsia, kelelahan parah, dan tekanan darah tinggi.

Selain itu, kecelakaan juga menjadi perhatian penting selama periode mudik. Dengan adanya pos kesehatan di beberapa titik, diharapkan penanganan kecelakaan dapat dilakukan lebih cepat untuk mengurangi jumlah kematian.

Baca juga : Sebanyak 150 Pemudik Karanganyar Balik ke Jakarta

Menteri Budi mengingatkan para pemudik untuk berkendara dengan hati-hati dan menghindari mengemudi saat merasa ngantuk. Ia menyarankan untuk beristirahat jika merasa lelah, bahkan merekomendasikan untuk berhenti sejenak di rest area setelah berkendara selama 4 jam.

Direktur Pelayanan Kesehatan Primer Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Obrin Parulian mengatakan, pos kesehatan tersebut menyediakan tabung oksigen dan oksigen konsentrasi sebanyak 5 buah.

“Kemudian, ada fasilitas rujukan ambulans emergency dengan kelengkapan yang memang sudah standar emergency. Jadi, ketika ada kegawatdaruratan di sini, langsung dirujuk ke rumah sakit terdekat,” jelas Obrin.

Terdapat 2 rumah sakit rujukan yang telah disiagakan, yaitu RS Hamori di pintu keluar tol KM 110 dan RSUD Subang.

Baca juga : Motor Pemudik Diangkut Gratis Menuju Jakarta

“Jadi kalau ada kegawatdaruratan di sini menuju ke rs terdekat, bisa dilakukan stabilisasi dalam ambulans emergency,” kata Obrin. (Sumber Suara.com – 03)

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN