30.8 C
Semarang
, 22 November 2024
spot_img

Selang Tabung Gas Bocor Rumah Makan Len Steak Terbakar Hebat

Karanganyar, Jatengnews.idRumah Makan Ken Steak yang berada di Dusun Sawahan RT 04 RW 06 Desa Matesih, Kecamatan Matesih Kabupaten Karanganyar terbakar Jumat (12/4/2024) sekitar pukul 16.00 WIB. Akibat kebakaran tersebut, bagian dapur ludes terbakar.

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini. Namun dua karyawan mengalami luka. Kedua karyawan yang mengalami luka bakar tersebut masing-masing, Tari (30) warga Jabal Kanil, Tawangmangu serta Sugiyem warga Sekluwih, Desa Tunggul Rejo, Kecamatan Jumantono. Kedua korban mengalami luka bakar di bagian kaki dan tangan dan saat ini dirujuk ke RSUD Kartini Karanganyar.

Baca juga : Jaga Kelancaran Lalu Lintas, Polres Semarang Siapkan 7 Strong Point

Kepala pelaksana harian (Kalakhar) BPBD Karanganyar Hendro Prayitno menyampaikan, kebakaran tersebut diduga disebabkan terjadinya kebocoran selang yang terhubung dengan kompor gas. Menurut Hendro, api kemudian menyulut gas akibat kebocoran selang tersebut.

“Karyawan serta masyarakat sekitar sertabpara relawan,  anggota TNI dan Polri berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya. Namun tidak berhasil. Mobil pemadam kebakaran bersama BPBD yang tiba di lokasi kejadian langsung melakukan pemadaman api agar tidak menjalar ke pemukiman warga lain,” terangnya.

Saat ini, ujar Hendro, api sudah berhasil dipadamkan.

Sementara itu, Kapolsek Matesih, AKP Purnomo menambahkan, pihaknya telah meminta keterangan sejumlah saksi dan pemilik rumah makan.

Baca juga : 54 Peserta Bersaing dalam Seleksi Terbuka Pengisian Pejabat Eselon II Pemkot Semarang

“Pemilik rumah makan dan sejumlah saksi lain telah kita mintai keterangan. Penyebab kebakaran diakibatkan kebocoran selang Tabung gas,”tambahnya. (Iwan-03)

Berita Terkait

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_img

BERITA PILIHAN