Beranda Headline Pemprov Jateng Dukung Gelaran Piala Dunia U-17 di Indonesia

Pemprov Jateng Dukung Gelaran Piala Dunia U-17 di Indonesia

Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana ketika meninjau Stadion Manahan Solo (Foto:ist)

Surakarta, Jatengnews.id – Gelaran FIFA World Cup atau Piala Dunia U-17 akan segera bergulir. Pemprov Jateng siap dukung gelaran Piala Dunia U-17 di Indonesia.

“Kami siap mendukung perhelatan Piala Dunia U-17 di Indonesia yang sebagian penyelenggaraanya di Stadion Mahanan Solo,” ujar Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana

Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana menyampaikan terima kasih atas dipilihnya Surakarta sebagai salah satu lokasi penyelenggaraan Piala Dunia U-17. Menurutnya, Kota Surakarta akan menjadi kota spesial, lantaran menjadi tempat final dan penutupan acara.

“Saya selaku Pj Gubernur Jateng mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Ketua Umum PSSI dan juga khususnya kepada Bapak Presiden, bahwa Surakarta merupakan salah satu tempat yang digunakan untuk pertandingan FIFA Word Cup usia 17 ,” tuturnya.

la mengaku, Pemerintah dan masyarakat Jateng sepenuhnya mendukung penyelenggaraan kompetisi sepak bola kelas dunia, yang baru pertama kalinya digelar di Indonesia ini. Oleh karena itu, keamanan, menjadi salah satu fokus perhatian.

“Dan di sinilah kita pun akan melakukan langkah – langkah bersama aparat keamanan, untuk mengamankan pelaksanaan event usia 17 ini,” kata Nana.

Pemprov Jateng bersama seluruh stakeholder terkait, tutur Nana, berkomitmen untuk menyukseskan penyelenggaraan FIFA World Cup U – 17 di Surakarta. Kesuksesan penyelenggaraan event internasional di penghujung tahun ini, diharapkan berdampak pada penyelenggaraan event-event olahraga dunia berikutnya.

Sementara itu, Ketua Umum PSIS Erick Thohir membeberkan, ketika Indonesia ditunjuk sebagai tuan rumah penyelenggaraan FIFA World Cup U — 17, pihaknya memang mendorong Surakarta sebagai salah satu tempat penyelenggaraan di Indonesia.

Lokasinya tidak hanya digunakan sebagai tempat final, tetapi juga untuk lokasi penyisihan grup B. Grup ini terdiri dari Spanyol, Kanada, Uzbekistan, dan Mali.

“Dan sudah terbukti, banyak event internasional di Solo berjalan dengan sukses. lnsyaa Allah, nanti kita dorong lagi hal-hal yang lebih positif lagi di Solo ke depannya,” kata Erick. (01)

Exit mobile version